Ada-ada saja ide kreatif pebisnis furnitur di zaman sekarang ini. Gencarnya kampanye untuk memakai produk-produk ramah lingkungan membuat mereka getol berkreasi dalam membuat inovasi furnitur yang bisa didaur ulang secara mudah. Lalu apa saja kira-kira wujud kreasi unik mereka? Yuk, lihat bentuk-bentuk cantiknya di bawah ini!
Ruang Kantor Cantik Dipenuhi dengan Furnitur Kardus
Kursi Stool dan Sofa Kardus
Ingin bersantai bersama keluarga di ruang tamu dengan menggunakan sofa kardus ini? Dengan bentuknya yang unik dan bercita rasa seni tinggi, mampu membuat penampilan ruang tamu Anda menjadi terlihat modern dan mengagumkan. Dari segi harga sendiri, kursi sofa ini memang tak terlalu ramah di kantong Anda. Berhubung dibuat secara manual dengan menggunakan tangan dan lem, serta membutuhkan lebih dari dua ribu komponen kardus kecil-kecil, membuat harga sofa ini mencapai harga $20.000 atau setara dengan Rp. 193.740.000,00 perbuahnya!
Sofa Terbuat Dari Kardus
Bagi Anda yang ingin tetap bergaya dengan kursi kardus, Anda bisa kok membeli versi murahnya yang berupa kursi stool geometris. Untuk memiliki kursi ini, hanya dibutuhkan uang sebesar $78 (Rp. 755.586,00) untuk satu set kursi yang terdiri atas 6 potongan yang bisa dipisah-pisah.
Kursi Stool Terbuat Dari Kardus
Meja Kardus
Meja Cantik Terbuat dari Campuran Kardus dan Hardboard
Siapa bilang meja dari kardus tidak bisa tampil gaya dengan bentuk yang cantik? Meja kardus berikut ini misalnya. Dengan bentuk melingkar dan terbuat dari campuran corrugated cardboard, hardboard, laminate hardboard spacersmembuat meja ini kokoh dan kuat, tak kalah dengan meja kayu biasa.
Jika Anda ingin versi yang mempunyai laci dan bisa dicopot pasang sesuka hati, meja kardus rakitan ini mungkin bisa jadi pilihan Anda. Dari segi harga meja ini lebih murah dibanding meja kardus di atas karena bahannya juga hanya terbuat dari bahan yang biasa.
Contoh Meja Kardus Rakitan yang Fleksibel
Rak Penyimpanan Kardus
Rak Penyimpanan Buku dan Lainnya yang Terbuat Dari Kardus dan Hardboard
Ingin mempunyai rak penyimpanan cantik dari kardus? Anda bisa membelinya seharga $312 atau setara dengan Rp. 3.022.344,00. Dengan campuran kardus dan hardboard yang berbahan kuat, rak penyimpanan ini dijamin kokoh dan tidak gampang patah.
Anda juga bisa menggunakan rak modular yang bisa dipasang copot seperti halnya Lego. Dengan rak model ini Anda bisa membuat desain rak penyimpanan Anda sendiri.
Rak Kardus Modular, Sangat Fleksibel karena Bisa Dicopot Pasang Seperti Lego
Tempat Tidur Kardus Multifungsi
Tempat Tidur Kardus Multifungsi dengan Laci Penyimpanan di Bawahnya
Tenang, walau terbuat dari kardus, tempat tidur ini tahan banting dan sangat kuat. Lihat saja buktinya di bawah ini, walau diinjak bersama-sama oleh banyak orang tetap tidak roboh kan?
Anda juga bisa membeli kursi multifungsi yang bisa dijadikan kasur panjang ataupun kursi malas biasa. Sangat nyaman digunakan sebagai tempat tidur siang dan membaca buku kesayangan!
Kursi Malas Kardus bisa Dijadikan Tempat Tidur Kecil yang Nyaman
Bagaimana? Tertarik ingin memiliki furnitur-furnitur unik ini?
Sumber: (Berbagai Sumber)
No comments:
Post a Comment
Jangan Lupa Beri Komentar dan di Share karna berguna juga bagi yang Lain