10 Tips Feng Shui Rumah Yang Penting Diketahui

www.mandorayub.com>>>>>Dikembangkan lebih dari 3.000 tahun silam, feng shui adalah bentuk seni dan pengetahuan dari Tiongkok yang rumit, mengikuti 'hukum Langit' (astronomi China) dan Bumi.
tips fengshui
Feng shui dianggap sebagai ilmu dalam menyeimbangkan energi dari tempat tertentu untuk menjamin kesehatan dan nasib baik dari orang-orang yang mendiami tempat tersebut.

Dalam budaya China, feng berarti angin dan shui berarti air. Angin dan air telah lama dihubung-hubungkan dengan kesehatan yang baik, sehingga feng shui menjadi berarti nasib baik, sedangkan feng shui buruk berarti nasib buruk, atau kemalangan.

Berikut adalah beberapa tips tentang apa yang harus dilakukan dan apa yang tidak boleh dilakukan ketika berbicara tentang feng shui.

5 tips ‘apa yang harus dilakukan’:

1. Pastikan rumah Anda memiliki pencahayaan yang cukup. Jika tidak, Anda mungkin merasakan energi Anda perlahan-lahan menjadi terkuras, yang dapat mempengaruhi emosi Anda.

2. Jika tidak ada aliran udara atau ventilasi yang cukup di rumah Anda, buka beberapa jendela dan pintu secara teratur, agar memungkinkan energi baik masuk ke rumah Anda, atau menggunakan pemurni udara dengan kualitas yang baik untuk membantu menjaga udara sekitar tetap segar dan penuh oksigen. Ini akan memberikan tubuh Anda banyak energi yang baik.

3. Gunakan warna-warna pastel di dinding, terutama di kamar tidur Anda. Prinsip ini berlaku juga untuk bed cover. Warna krem adalah pilihan yang baik. Hindari menggunakan warna-warna dingin, yang dapat menyebabkan Anda khawatir.

4. Gunakan tanaman untuk menarik energi baik. Tanaman selalu menjadi feng shui sangat baik untuk rumah atau kantor karena mereka membawa chi hidup atau energi ke dalam ruangan. Selama tanaman Anda sehat, Anda bisa yakin bahwa mereka memberikan feng shui baik.

5. Pilih gambar pada rumah Anda dengan bijaksana karena gambar membawa energi feng shui yang kuat. Gambar damai dan bahagia adalah pilihan yang baik. Namun, gambar yang menakutkan atau suram akan membawa energi negatif. Jangan gunakan gambar sedih dan kesepian di kamar tidur Anda, kecuali Anda menikmati menjadi orang yang sedih dan kesepian.

5 tips 'yang sebaiknya tidak dilakukan':

1. Hindari ruangan dengan langit-langit rendah. Langit-langit adalah simbol Langit dalam feng shui. Jika langit-langit terlalu rendah, Anda mungkin merasa terhimpit, serasa langit menekan Anda dari atas.

2. Hindari menempatkan pintu depan sehingga terbuka ke lantai utama (lobi), di depan sebuah tangga. Pintu utama ini disebut sebagai "Mulut Chi" dalam feng shui. Ini adalah bagaimana rumah menyerap Chi yang sangat dibutuhkan atau energi hidup. Ketika tangga langsung menghadap pintu utama, energi feng shui dengan cepat pergi ke lantai bawah atau lantai atas, sehingga mengakibatkan lantai utama tanpa energi hidup feng shui.

3. Hindari menempatkan terlalu banyak benda di balkon Anda. Balkon merupakan tempat penting untuk mengumpulkan energi baik, sehingga Anda sebaiknya menghindari balkon yang ruwet atau ruang terbuka dengan tanaman yang terlalu banyak. Biarkan balkon Anda cerah dan lapang.

4. Kamar mandi seharusnya tidak ditempatkan di ujung lorong. Lokasi terburuk untuk kamar mandi adalah berada di tengah rumah Anda, di mana ia akan mengacaukan energi dari seluruh rumah. Jika terletak di ujung lorong, itu juga feng shui buruk, karena energi kotor akan mengalir ke dalam rumah melalui lorong. Menempatkan kamar mandi di sisi lorong adalah pilihan yang terbaik.

5. Hindari AC, balok atau tepi yang terbuka, sudut tajam furnitur, atau pilar yang dekat dengan atau di atas meja belajar. Hal ini akan menyebabkan Anda menjadi lelah atau sakit kepala, sehingga sulit untuk berkonsentrasi. 

No comments:

Post a Comment

Jangan Lupa Beri Komentar dan di Share karna berguna juga bagi yang Lain

Search This Blog