insulating glass adalah

Insulating glass adalah suatu unit penghemat energi yang baik sekali, dibentuk dari dua lembar kaca atau lebih yang terpisah oleh suatu rongga metal yang diisi campuran udara dan zat pengering lalu disekat dengan rapat oleh penyekat organik yang kedap udara.
Insulating glass diproduksi dengan teknik vertikal press yang otomatis. Proses manufaktur yang canggih ini menjamin setiap unit tetap rata bentuknya dan berisikan udara kering.
insulating glass adalah


A. Karakteristik

1. Peredam hawa panas.
Udara kering diantara insulating glass akan mengurangi perambatan hawa panas dan aliran udara dingin. Jika digunakan kaca berlapis sebagai kombinasi bahan insulating glass maka akan membuat kehidupan kita lebih nyaman, efektif dan ekonomis.

2. Peredam akustik.
Udara kering diantara insulating glass dapat melemahkan gelombang suara sehingga berfungsi pula sebagai peredam suara yang efektif.

3. Pencegah embun.
Bahkan pada saat temperatur antara di dalam dan luar ruangan berbeda, insulating glass tetap bebas dari embun karena adanya zat pengering.

B. Penggunaan
Dinding dan jendela kaca pada gedung gedung perkantoran, kaca yang dirancang untuk bahan panas atau menyimpan udara sejuk seperti mobil, ruang kontrol pabrik, rumah sakit, sekolah, toko toko mesin presisi, ruang kontrol mercusuar dan ruang penyiar, ataupun tempat tempat yang memerlukan temperatur dan kelembaban udara yang stabil/lemari pendingin.
insulating glass

sumber : http://www.tamindoglass.co.id/

No comments:

Post a Comment

Jangan Lupa Beri Komentar dan di Share karna berguna juga bagi yang Lain

Search This Blog